BaktiNegeri.com – Presiden Republik Indonesia ke-8, Prabowo Subianto, secara resmi menunjuk Mayor Teddy Indra Wijaya sebagai Sekretaris Kabinet Merah Putih untuk periode 2024-2029. Pengumuman ini disampaikan di Istana Merdeka, Jakarta, pada Minggu (20/10) malam, dengan didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Nama Mayor Teddy semakin dikenal publik sejak mendampingi Prabowo saat menjabat sebagai Menteri Pertahanan dan tampil sebagai salah satu pendukung utama dalam Pilpres 2024. Teddy menjadi sorotan ketika turut mengenakan pakaian seragam pendukung pasangan Prabowo-Gibran saat debat perdana Pilpres pada 12 Desember 2023.
Terkait kehadiran Teddy dalam acara tersebut, Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda Julius Widjojono menjelaskan bahwa Teddy hadir sebagai ajudan yang melekat mengikuti kegiatan Prabowo. “Dia hanya ajudan yang mengikuti kegiatan Menhan. Tidak mewakili institusi TNI atau kepentingan pribadi,” ujar Julius melalui pesan singkat, Senin (18/12).
Latar Belakang dan Karier Mayor Teddy
Mayor Teddy merupakan lulusan SMA Taruna Nusantara, Magelang, Jawa Tengah, dan melanjutkan pendidikannya di Akademi Militer, lulus pada tahun 2011. Kiprahnya mulai terlihat saat ia menyandang pangkat Letnan Satu dan terpilih sebagai asisten ajudan Presiden Joko Widodo pada periode 2014-2019.
Pada tahun 2020, Teddy berhasil meraih Tab Ranger dan mendapatkan kualifikasi sebagai anggota Pasukan Elite US Army Ranger. Dalam program pelatihan di Ranger School, ia bersaing dengan 412 siswa dari Amerika Serikat dan 6 siswa asing, termasuk dari Jerman, Ukraina, Arab Saudi, Kanada, dan Belanda.
Menurut Kolonel Hendri, Atase Militer Darat RI di Amerika Serikat saat itu, Ranger School merupakan pelatihan pasukan elite Angkatan Darat AS untuk menghasilkan lulusan terbaik bagi Resimen Ranger ke-75. Hendri menjelaskan bahwa proses pelatihan mencakup berbagai tahap fisik dan mental yang berat, seperti tes navigasi darat dan evaluasi kepemimpinan dalam patroli. “Siswa yang tidak memenuhi standar akan langsung didrop, diulang, atau mulai kembali dari hari pertama,” ungkap Hendri.
Rekam Jejak dan Pengalaman
Teddy mengikuti jejak sejumlah perwira TNI AD yang juga lulus dari Ranger School, seperti Jenderal (Purn.) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Letjen (Purn.) Hotmangaraja Panjaitan, Letjen (Purn.) Nugroho Widyatomo, dan Letjen (Purn.) Syaiful Rizal.
Setelah menyelesaikan program tersebut, Teddy ditempatkan di satuan Komando Pasukan Khusus (Kopassus) dan kemudian ditunjuk sebagai ajudan Prabowo Subianto ketika Prabowo menjabat sebagai Menteri Pertahanan. Pada awal 2024, ia mendapat promosi menjadi Wakil Komandan Batalyon Infanteri (Wadanyonif) Para Rider 328/Dirgahayu, sesuai dengan Keputusan KSAD Nomor 137/II/2024 tertanggal 24 Februari 2024.
Kini, dengan penunjukannya sebagai Sekretaris Kabinet Merah Putih, Teddy siap mengemban tugas strategis mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran untuk periode lima tahun ke depan.
Dapatkan informasi terupdate berita polpuler harian dari BaktiNegeri.com. Untuk kerjasama lainnya bisa kontak email atau sosial media kami lainnya.